Posts

Untukmu yang sedang terbeban berat

Ada waktunya dimana kamu sedang merasa terbeban berat Ingin bercerita, tapi tak seorangpun mau belajar mengerti Ada suatu ruang hampa dalam hatimu yang menuntut untuk diberi perhatian Yang menjadi semakin terasa menyakitkan karena ungkapan "apalagi sih yg kurang? Kamu aja kurang bersyukur" Kamu mencari di sahabatmu, kamu mencari di pasanganmu, kamu mencari diorang-orang yang kamu kasihi Tapi suatu saat mereka mungkin akan mengecewakanmu Lalu kamu akan menyadari bahwa tidak ada seorang pun yang bisa mengisi ruang itu Dan kamu hanya bisa menangis sendirian dipojok ruangan gelap Berusaha tidak terlihat oleh siapapun Setelah tangismu mereda, kamu akan kembali keluar Tersenyum seolah tidak ada apa-apa Berusaha terlihat kuat Dan tidak akan ada seorangpun yang tau betapa rapuhnya kamu didalam --------------------- Aku paham... Aku tau rasanya... Jika kamu mau bercerita panggilah aku Maka kita akan saling berbagi Biarkan aku menjadi setitik penyema

Short term memory loss

Short term memory loss Akhir-akhir ini aku lagi sering menulis. Bahkan untuk hal paling sepele pun kutulis. Penyebabnya karena rasanya ada masalah dengan daya ingat jangka pendekku. Awalnya masih terasa lucu, seperti membeli barang yg sama beberapa kali (ini sering sebenernya), lupa menaruh barang, lupa hari, lupa jadwal yah hal remeh seperti itulah. Lalu mulai lupa orang (kalau ini dari dulu sih wkwkwwkwk), misal ada yg wa aku perlu sepersekian detik untuk ngeh itu siapa. Padahal bisa jadi baru chat. Pernah aku nanya "kok aku punya kontakmu ya? Kita pernah chat ya?" 😅 karena seingatku itu adalah pertama kali chat. Lalu akhir-akhir ini menjadi lebih parah. Aku mulai melupakan kejadian beberapa menit lalu. Seperti misal menaruh barang belanjaan di meja, lalu kaget sendiri kenapa ada barang itu di meja dan bertanya ke suami "siapa yg beli dan taruh itu disini?" Paling sering berdebat tentang percakapan.  Dan tentu saja sasarannya ya suami yg aku debatkan.

Tentang Hujan

Image
Terkadang aku membenci musim hujan. Langit tampak sendu dan terkadang ia meneteskan air mata. Tidak tahukah kamu kalau kamu itu sangat mempengaruhi suasana hatiku? Ataukah kamu hanya ikut merasakan apa yang kurasakan sehingga kamu menurunkan butiran air ke bumi ini? Membuat tanah menjadi basah dan mengeluarkan aroma khasnya. Aroma hujan. Dan tanpa terasa, aroma itu juga yang membuatku menjadi lebih baik. -------------------------------------------------------------------------- Kurasa, aku pernah mengalami dua kejadian yang menyedihkan. Penghianatan dan penolakan. Tunggu, terlihat drama sekali ya, tapi sesungguhnya tidak sebesar itu juga. Membuatku sedih jelas, membuatku menangis pasti, membuatku merasa rendah diri tentu saja. Dan jutaan pikiran "merasa tidak spesial". Aku tidak akan menceritakan kapan pastinya itu terjadi. Karena aku tidak mau kalian lalu menerka-nerka siapakah 2 orang yang kumaksud disini. Karena tentu saja bagimanapun aku menyayangi mere

Review Hada Labo Kouji Cleansing Foam

Image
Review Cleanser Hadalabo Kouji Seri Kouji ini tuh seri terbaru dari Hada Labo. Karena pernah pake beberapa seri HL yg lain dan cocok, jadi naksir sama Kouji ini. Karna Kouji ini disebut sebagai dupenya SKII. Karena mereka sama-sama pakai extract beras. HL sendiri brand Jepang, tapi anehnya seri Kouji ini cuma ada di Malaysia 🤣😅 tanya kenapa? Tulisannya sih tetep kok made in Japan. Di Malaysia dijual di watson seharga 50RM (kalikan kurs 3350). Dibanding cleanserku yang lain dia termasuk low budget, dengan hasil yg bagus banget. Bentuknya tube, packagingnya cantik. Aku suka kalau skincare warna putih dengan motif bunga atau salju sih? 😄 (Anggaplah begitu ya 🙈) Teksturnya creamy dan lembuuuutttt bgt. Ini termasuk cleanser yg paling lembut sih kalau kataku. Pake dikit juga berbusa. Setelah dipakai gak ada kesan ketarik atau kering, lembab tapi gak licin kayak YSL atau cerave. Kemaren nyobain bersihin lipstik matte ditangan dan bersih total tanpa bekas. Dia oke ni buat jad

Resep Kepiting Saos Padang

Image
Kepiting saos padang ~ untuk kesekian kalinya Ini resep untuk 1 wajan besar ini ya.. (Kepiting Bakau Jantan yg besar 5 ekor) kalau mau masak dikit yaa dibagi aja bumbunya. Kalau mau liat jumlah bumbu di komen nanti kuposting video pas masak ya * daun bawang 6 iris * bw bombay 3 iris * rawit sesukanya (aku cuma pakai 5) Bumbu ulek : * bw merah 20 * bw putih 10 * jahe 1 ruas jari Tumis bumbu iris dan bumbu ulek sampai wangi dan matang, tambahkan air 500ml, saos tiram 1 botol kecil, saos cabe 1 botol kecil, saos tomat 1/3 botol besar.. atau kira2 ajalah ya..  🤣  tambah lada dikit. Aduk2 koreksi rasa, baru masukkan kepitingnya.. selesai

Resep Sayur Tahu Toge

Image
Masakan tahu toge ini masakan favoritku dari kecil. Ntahlah ini resep dari mana, namanya pun tak ada. Cuma dibilang tahu toge gitu aja. Karena isiannya cuma tahu dan toge. Jdi pas merantau (caelah) tiap pulang ke bandung, pasti selalu minta dimasakin ini. Dan sekarang jadi favorit anak-anak juga. Mereka mah lebih suka tahu tempe dibanding ayam.  😂 Biasanya tahu toge ini paling enak makan bareng i kan asin jambal yg diiris tipis dan digoreng garing. Tapi lagi ada teri, jadi bikin teri tumis bawang cabe. Tempenya habisin sisa stok buat cemilan anak-anak. Resep tahu toge * Tahu sutra 1 potong dadu, goreng setengah matang * toge secukupnya Bumbu tumis : * bw merah 6 * bw putih 3 * cabe merah keriting bebas (aku pake 1 aja biar ga pedas) * kemiri 2 * lengkuas 5 cm an (1 jari) ~ satuan pakai panjang telunjuk masing2 wkwkwkwk * kunyit 1 ruas jari * jahe 1 ruas jari * sereh 1 * salam 2 * daun jeruk 1 Tumis semuanya, kasih air secukupnya (kalau ada air kaldu) Kasih santan 1 (ak pake kara,

Resep Perkedel ala Ran's Kitchen

Image
(Ceritanya) Perkedel Harusnya perkedel itu gak gini sih, tapi aku tuh ga pernah nemu perkedel yang sesuai selera. Dan anak2 pun tiap beli perkedel diluar ga pernah mau  😅  iya mereka tu picky bgt. Resep Perkedel ala Rans : * Kentang 4 buah potong dadu goreng lalu tumbuk haluskan * Bw merah 4 iris, goreng jadi bw goreng * Daun bawang 2 iris * Telur 4 kocok lepas Bumbu ulek : * Bw putih 4 * ketumbar 1sdm peres * garam, lada, gula Campur semua bahan, nanti teksturnya memang agak encer. Ambil pakai sendok, goreng, tunggu coklat keemasan, baru dibalik biar tidak hancur.  Cobain deh